Siapa yang lebih unggul? antara Yamaha R15 2017 VS GSX R150

Yamaha R15 2017 VS GSX R150 menjadi menarik untuk diperbandingkan karena keduanya memiliki power nyaris sama. Jika GSX R150 memiliki power 19.1 PS maka Yamaha R15 2017 memilki power 19.3 PS. Keduanya memiliki power hampir seimbang. Namun apakah hanya power saja yang biker mau dari sebuah motor sport. Tentu tidak, ada bagain lain yang menjadi pertimbangan biker menentukan pilihan motor sport mereka.


Sebelum membaca lebih lanjut, silahkan nikmati video perbandingan ini dulu guys



Compare Yamaha R15 2017 VS GSX R150

Guys dalam menentukan motor sport pilihannya memiliki beberapa kriteria sebelum menjatuhkan pilihan. Ditambah lagi pada segmen sport fairing 150cc. Banyak pilihan dengan kelebihannya masing masing. Setelah sebelumnya kami komparasi antara Yamaha R15 2017 VS CBR150R, berikut beberapa hal yang bisa menjadi pertimbangan sebelum memilih sport fairing 150cc khususnya antara Yamaha R15 2017 vs GSX R150.
Desain
Secara desain jika diperbandingan antara Yamaha R15 2017 VS GSX R150 maka Yamaha R15 2017 lebih fresh dengan tampilan yang lebih berani dan keren. kalau GSX R150 lebih terlihat kalem dan belum menyentuh desain secara apik sebagai nilai jual. Yamaha R15 2017 mewarisi desain R Series sedangkan GSX R150 mewarisi desain GSX R series. Soal desain biker lebih subjektif jadi tidak bisa jadi patokan. Namun desain ciamik bisa menjadi nilai tawar lebih bagi pabrikan.
Mesin
Secara mesin keduanya berbeda. Walapun sama-sama 1 silinder R15 2017 masih SOHC dan GSX R150 saudah DOHC. Untuk mesin Yamaha R15 terbaru sudah mengaplikasikan sistem Variable Valve Actuation. Untuk mesin GSX R150 pakai mesin real DOHC. Secara kubikasi R15 memilki mesin 155,1 sedangkan GSX R150 memiliki mesin 147,3cc. power yang dihasilkan ternyata hampir seimbang dinagka 19 an PS. GSX R150 19,1 PS sedangkan R15 terbaru 19,3 PS.

Fitur pendukung
Dari fitur pendukungnya Yamaha R15 2017 VS GSX R150 keduanya terlihat timpang. Yamaha R15 2017 memilki fitur lebih lengkap bila dibandingkan dengan GSX R150.

USD
Yamaha R15 2017 memilki suspensi Upside Down sedangkan GSX R150 masih mengadopsi suspensi teleskopik biasa. dari sini biker sudah bisa mentukan mana yang bisa tampil lebih keren.

Assist Slipper clutch
Yamaha R15 2017 jelas sudah memiliki ASSIST dan Slipper Clutch. Dengan Assist Slipper Clutch maka perpindahan gigi baik naik maupun turun akan makin mulus dan enteng serta torsi berlebih saat engine brake makin minimal. So akan lebih aman. So pilih mana

Full digital Speedometer
Kalau bagain instrument ini keduanya sudah memiliki. Jadi bisa di katakan berimbang

Keyless ignition
Inilah fitur yang tidak dimilki oleh Yamaha R15 2017 namun dimiliki oleh GSX R150. Dengan fitur Keyless Ignition tidak perlu memasukan anak kunci untuk menghidupkan motor. Teknolohgi ini lebih aman.

Harga
Inilah faktor penting lain dari biker sebelum meminang tunggangan kesayangan mereka yaitu motor sport fairing 150cc. di sektor harga GSX R150R jelas menang telak. Banderol GSX R150 hanya Rp 27.9 juta pada masa promo untuk 3 bulan pertama (sampai akhir Maret 2017). Sedangkan harga normal GSX R150 adalah 29.9 juta rupiah. Harga adalah OTR Jakarta. Yamaha R15 2017 jelas banderol lebih mahal. Model lama R15 dibanderol diangka 31 jutaan rupiah, apa lagi model baru yang sudah memiliki fitur lebih tinggi. Rumornya si akan dibanderol diangka 33-35 jt rupiah. Tapi entahlah nanti saat sudah maspro baru diumumkan harganya.
Tabel perbandingan Yamaha R15 2017 VS GSX R150

Variable GSX-R150 R15 2017
Over all length (mm) 1,975 1990
Over all width (mm) 670 725
Over all height (mm) 1,070 1135
Wheelbase (mm) 1,300 1325
Seat height (mm) 785 815
Ground clearance (mm) 150
Riding capacity (people) 2 2
Dry weight (kg) 126 137 (wet)
Engine type Water-cooled, 4-stroke liquid cooled
Valve system DOHC 4-valve SOHC
Number of cylinder 1-cylinder 1
Engine displacement (cm3) 147.3 155,1
Fuel system FI FI
Transmission 6-speed, return 6 Speed
Starter system Electric Electric
Power 19,1 PS -10.500 rpm 19.3 PS – 10.000 rpm
torsi 14 Nm – 9.000 rpm 14,7 Nm – 8.500 rpm
ban depan 90/80-17 100/80-17
ban belakang 130/70-17 140/70-17
slipper clutch No ya
Assist Clutch No ya
Bore x stroke 62 x 48,8 mm 58 x 58,7 mm
USD No Ya
Kompresi  – 11,6 :1
Kapasitas tangki 11 L 11 L

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »